4 Perbedaan Garnier Sakura Glow dan Sakura White

4 Perbedaan Garnier Sakura Glow dan Sakura White

Perbedaan Garnier Sakura Glow dan Sakura White. – Pecinta skincare tentu sudah mengetahui brand besar sekelas garnier yang memiliki berbagai varian untuk merawat kulit. Mungkin kalian sudah mengenal garnier varian sakura series yang memiliki banyak pengguna.

Namun, sebagian dari mereka tidak mengetahui perbedaan garnier sakura white dan sakura glow tersebut. Padahal dari nama saja kita sudah tahu perbedaan manfaat dari garnier sakura series ini. Akan tetapi, masih banyak pengguna baru yang mencoba produk dari garnier itu sendiri.

Oleh karena itu, pada artikel ini tutoreal.id akan menjelaskan tentang perbedaan garnier sakura glow dan sakura white. Karena, kedua produk tersebut cukup viral walaupun dari brand yang sama. Daripada penasara, yuk langsung saja simak beberapa perbedaannya di bawah ini.

Perbedaan Garnier Sakura Glow dan Sakura White

4 Perbedaan Garnier Sakura Glow dan Sakura White

Garnier merupakan salah satu brand kecantikan dan perawatan kulit asal Prancis yang populer di Indonesia. Dengan memberikan berbagai produk yang harganya terjangkau, membuat brand ini mudah dikenal oleh masyarakat karena cukup ramah di kantong.

Brand garnier ini diproduksi oleh PT. L`OREAL INDONESIA yang beroperasi di Kota Adm Jakarta Selatan, DKI Jakarta. Mereka memiliki produk perawatan kulit dari mulai facial wash, cream, serum, toner dan lain sebagainya yang bisa kalian pilih sesuai kebutuhan.

Sementara itu, garnier memperkenalkan varian baru yaitu sakura glow yang mencakup berbagai rangkaian skincare lainnya. Dengan hadirnya produk baru, banyak pengguna lama yang kebingungan sehingga menanyakan perbedaan garnier sakura glow dan sakura white.

Apabila kita amati, varian sakura glow merupakan produk lanjutkan dari sakura white yang secara formulasi sudah disempurnakan. Oleh karena itulah, produk garnier sakura white sudah tidak ada apabila kalian membelinya melalui toko resmi garnier Indonesia.

Read Now  Daftar Brand Skincare yang Mengandung Merkuri Berbahaya

Jadi, secara garis besar pada dasarnya tidak ada perbedaan yang signifikan antara produk lama dan produk baru tersebut. Namun, jika penasaran kalian bisa membaca beberapa perbedaan yang admin temukan seperti di bawah ini!

Baca Juga : Brilliant Skincare Asli dan Palsu | Apakah Aman & Sudah BPOM

1. Kegunaan

Perbedaan utama bisa kita lihat berdasarkan kegunaan antara kedua produk tersebut. Garnier sakura white cenderung cocok untuk kulit normal sampai berminyak. Sedangkan garnier sakura glow ini lebih kompleks untuk kulit kering, kulit normal dan kulit kombinasi.

2. Kandungan Bahan

Selain itu, perbedaan antara kedua produk tersebut bisa kita bedakan berdasarkan kandungan bahan. Sebagai produk terbaru, garnier sakura glow ini memiliki kandungan bahan yang telah disempurnakan untuk membantu berbagai permasalahan kulit orang Indonesia.

3. Kemasan Produk

Adapun perbedaan yang signifikan bisa kita lihat secara kasat mata yaitu dari kemasan kedua produk tersebut. Garnier sakura white masih menggunakan kemasan lamapinkish radiance, sedangkan garnier sakura glow hadir dengan kemasan baru yaitu hyaluron.

4. Harga

Sementara itu, dari harga memiliki sedikit perbedaan walaupun tidak begitu signifikan. Jadi, garnier sakura glow ini memiliki harga yang lebih mahal daripada produk sebelumnya. Ini cukup wajar karena sakura glow sendiri menggunakan formulasi bahan yang sudah sempurna.

Kesimpulan

Demikianlah yang dapat admin bagikan seputar perbedaan garnier sakura white dan sakura glow. Dengan adanya artikel ini, kita bisa mengetahui beberapa perbedaan dari segi kegunaan, kandungan bahan, kemasan hingga harganya. Jadi, tidak perlu merasa kebingungan lagi ketika ingin mengetahui perbedaan dari kedua produk tersebut. Karena, sakura glow merupakan varian terbaru yang akan melanjutkan jejak sakura white.

Views: 2,130

Populer

Flashblog