4 Cara Cek Barcode Onitsuka Tiger Asli Dengan Mudah

Cara Cek Barcode Onitsuka Tiger Asli Dengan Mudah

Cara Cek Barcode Onitsuka Tiger. – Memiliki barang dari brand terkenal tentu saja sudah menjadi eksistensi yang cukup mendukung gaya fashion saat ini. Selain membawa kesan mewah dan elegan, dengan membeli barang bermerek tentunya akan lebih awet serta tahan lama.

Adapun salah satu brand yang akan admin bahas kali ini yaitu Onitsuka Tiger. Mungkin kita sudah tidak asing lagi dengan pakaian yang berasal dari negeri matahari terbit ini (Jepang). Apalagi dengan Harga Sepatu Onitsuka Tiger Ori yang cukup fenomenal membuat banyak orang terpikat.

Oleh karena itu, pada artikel ini Tutoreal.id akan menjelaskan tentang cara cek barcode onitsuka tiger untuk mengetahui perbedaan onitsuka tiger original vs palsu. Adapun untuk lebih lengkapnya, silahkan simak uraian yang telah admin siapkan berikut ini.

Cara Cek Barcode Onitsuka Tiger

Barcode merupakan sekumpulan kode unik yang berisi informasi detail tentang produk dari mulai nama produk, kode upc, kode produksi dan lain sebagainya. Tidak heran apabila barcode menjadi salah satu cara mengecek keaslian produk sepatu original termasuk onitsuka tiger.

Karena, produk onitsuka sudah populer sejak tahun 1949 sehingga cukup wajar jika banyak sekali oknum yang membuat barang tiruan atau palsu (KW). Cukup disayangkan apabila kita mengeluarkan uang untuk membeli barang asli tapi yang ada malah mendapatkan barang palsu.

Dengan demikian, admin telah menyiapkan beberapa metode sederhana misalnya untuk cek perbedaan onitsuka tiger indonesia dan jepang. Walaupun produk palsu dari segi desain nyaris mirip, tentu ada perbedaan yang mencolok dari aspek lainnya. Adapun caranya kalian bisa ikuti langkah-langkah yang telah admin siapkan di bawah ini.

1. Tag / Label Sepatu Onitsuka Tiger Asli

Tag / Label Sepatu Onitsuka Tiger Asli

Langkah pertama yang bisa kita lakukan untuk mengetahui apakah sepatu onitsuka original atau tidak yaitu dari tag. Tag atau label biasanya berisi informasi singkat tentang produk. Misalnya kode unik, ukuran (size) tempat pembuatan (made in), barcode dan lain sebagainya.

Read Now  Beli Kartu Jak Lingko di Indomaret & Alfamart Online

Tag onitsuka tiger original pasti dicetak dengan jelas dan bahan yang berkualitas. Misalnya, pada sepatu onitsuka kita bisa tag terletak pada bagian dalam lidah sepatu. Untuk itu, silahkan cek terlebih dahulu apakah produk yang kalian punya terdapat tag tersebut atau tidak.

2. Cek Barcode Onitsuka Tiger

Cek Barcode Onitsuka Tiger

Setelah melihat bagian label, langkah kedua yang bisa ktia lakukan yaitu dengan cara cek barcode onitsuka tiger asli. Biasanya, barcode terdapat pada dus atau box sepatu ketika pertama kali membelinya. Namun, pada beberapa produk onitsuka juga ada barcode yang tercantum pada tag lidah sepatu.

Sementara itu, untuk membaca barcode tersebut kita memerlukan aplikasi khusus. Misalnya kita bisa menggunakan barcode scanner yang tersedia secara gratis di google play store maupun app store. Jadi, kalian tinggal scan barcode onitsuka tiger menggunakan aplikasi tersebut.

3. Alternatif Cek Barcode Onitsuka Tiger – Periksa Kualitas

Cara Cek Barcode Onitsuka Tiger Asli Dengan Mudah

Seperti yang kita ketahui, sepatu onitsuka tiger terkenal memiliki kualitas tinggi dari berbagai faktor. Misalnya dari segi bahan mereka menggunakan kulit asli, suede, kanvas, dan mesh untuk menciptakan sepatu yang tahan lama dan nyaman. Hal ini membuat pengguna brand onitsuka memiliki kepuasan tersendiri.

Selain itu, dari segi desain juga brand onitsuka memiliki ciri khas tersendiri. Misalnya pada beberapa produk sepatunya terdapat desain stripes (garis-garis), siluet (klasik) dengan warna yang nyentrik. Dengan demikian, hal cocok seiring mengikuti perkembangan zaman yang semakin modern.

4. Ketahui Harga Sepatu Onitsuka Tiger Ori

Harga Sepatu Onitsuka Tiger Ori

Terlepas dari berbagai metode di atas, untuk mendapatkan produk original tentunya kita harus mengeluarkan uang yang cukup fantastis. Harga sepatu onitsuka tiger ori bervariasi tergantung bahan serta desain yang unik. Namun, secara umum mereka menjual produknya dari mulai 800 ribu – 3 jutaan.

Read Now  Cara Scan Barcode Vans Ori (Original) | Cek 6 Ciri-Cirinya

Untuk itu, kita jangan mudah tergiur dengan produk harga jauh dari pasaran. Karena, sebuah perusahaan tidak akan menjual produknya jauh dari harga normal. Adapun jika memang ada, mungkin sedang event besar-besaran seperti pesta ulang tahun atau pun cuci gudang. Namun, kita harus tetap memastikan keaslian produk tersebut sebelum membelinya.

Onitsuka Tiger Made In Indonesia & Vietnam Apakah Asli

Walaupun perusahaan onitsuka tiger berasal dari Jepang, namun mereka telah memiliki distributor resmi dari berbagai negara. Adapun beberapa negara yang memiliki lisensi resmi menjual produk onitsuka tiger ialah sebagai berikut ini:

  • Jepang
  • Amerika Serikat
  • Inggris
  • Kanada
  • Australia
  • Prancis
  • Jerman
  • Italia
  • Vietnam
  • Indonesia
  • DLL

Dengan demikian berarti, sepatu onitsuka tiger made in indonesia maupun vietnam asli. Karena, negara tersebut menjadi distributor resmi dari perusahaan onitsuka. Namun, tulisan made in pada produk tidak menjadi jaminan apakah produk tersebut ori atau tidak.

Kesimpulan

Demikianlah yang dapat admin bagikan seputar cara cek barcode onitsuka tiger asli (original) dengan metode sederhana. Jadi, tidak perlu merasa kebingungan lagi tentang cara cek onitsuka tiger asli. Dengan berbagai metode di atas tentunya kita bisa menganalisa terkait produk ori vs kw dari onitsuka.

Views: 21,291

Populer

Flashblog