5 Ciri Ciri Hoodie & Celana DICKIES Original Dari Tag

5 Ciri Ciri Hoodie & Celana DICKIES Original Dari Tag

Ciri Ciri Hoodie Dickies Original. – Memakai produk asli dengan palsu tentunya memiliki nilai estetika tersendiri. Sebagian orang mungkin tidak begitu memperhatikan apakah pakaian yang mereka gunakan asli atau palsu. Akan tetapi, bagi segelintir orang hal tersebut sangat penting.

Contohnya, banyak yang menanyakan ciri ciri celana DICKIES original yang merupakan barang branded. Apalagi saat ini terdapat banyak sekali oknum yang tidak bertanggung jawab dengan membuat produk palsu (KW). Cukup wajar, karena produk dari perusahaan tersebut sudah ternama sehingga harus kita pastikan keasliannya.

Oleh karena itu, pada artikel kali ini Tutoreal.id akan menjelaskan tentang Tag DICKIES Original untuk cek keaslian produk. Namun sebelum lebih jauh, ada baiknya apabila membaca sedikit ulasan yang telah admin siapkan berikut ini.

Ciri Ciri Hoodie & Celana DICKIES Original Dari Tag

Dickies merupakan salah satu merek pakaian yang berasal dari Amerika Serikat. Brand tersebut sudah berdiri sejak tahun 1922 oleh dua orang yaitu C.N. Williamson dan E.E. “Colonel” Dickie. Dari hari ke hari, mereka terus hadir dengan inovasi baru dan pemasaran yang sangat tepat.

Dengan demikian, kini perusahaan tersebut berkembang pesat dan sudah terkenal nyaris di seluruh penjuru dunia termasuk Indonesia. Apalagi produk dari perusahaan pakaian ini terkenal dengan konsistensi akan produk berkualitas dan tahan lama sehingga membuat pembeli puas.

Terlepas dari itu semua, saat ini sudah banyak sekali produk palsu (KW) di pasaran dengan harga yang relatif murah. Tentu saja hal ini membuat sebagian orang merasa kebingungan untuk membedakan antara barang ORI dan KW. Jadi, silahkan ketahui Ciri Ciri Hoodie & Celana DICKIES Original berikut ini.

Read Now  LD 98 Untuk BB Berapa? Hitung Lingkar Dada Dengan Berat Badan

1. Tag Dickies Original

Tag Dickies Original

Ciri Ciri Hoodie & Celana DICKIES Original yang pertama bisa kita lihat dari tag. Pada tag, biasanya tercantum informasi singkat terkait produk dari mulai logo perusahaan, nama produk hingga ukuran (size) yang tercetak dengan jelas dan rapi. Hal ini kerap menjadi perbedaan yang mencolok antara produk asli dan palsu.

Sementara itu, tag hoodie dickies original pasti terbuat dari bahan yang berkualitas tinggi. Jadi, kalian bisa menemukan tag tersebut pada bagian kerah (untuk baju, jaket dan hoodie) dan pada bagian dalam untuk celana. Untuk itu, pastikan bahwa produk yang kalian miliki terdapat tag tersebut.

2. Cek & Scan Barcode Dickies Original

Cek & Scan Barcode Dickies Original

Kedua, kita bisa cek keaslian produk dickie dengan cek & scan barcode yang tercantum pada label. Mungkin belum banyak yang mengetahui bahwa barcode berisi informasi detail terkait produk. Namun, untuk membacanya kita memerlukan aplikasi khusus misalnya barcode scanner yang tersedia di google play store maupun app store.

Artinya, untuk scan barcode tersebut kalian tinggal instal aplikasi tersebut sesuai perangkat masing-masing. Jika sudah, tinggal buka dan klik scan lalu arahkan kamera ke barcode produk. Secara otomatis aplikasi akan menampilkan informasi detail dari mulai nama produk, kode produksi, alamat perusahaan dan lain sebagainya.

3. Ciri Ciri Hoodie Dickies Original – Harga Normal

Banyak orang yang tertipu dengan produk palsu karena tergiur dengan harga yang relatif murah. Padahal, harga hoodie dan celana dickies memiliki harga yang cukup mahal dari mulai $30 sampai $80 atau 400 ribu – 1 jutaan. Dengan demikian, kita bisa menyimpulkan bahwa produk dengan harga 100 ribuan adalah palsu.

Read Now  Ketahui 5 Ciri Kaos Zolaqu Ori VS KW Dengan Benar

Oleh karena itu, harga menjadi salah satu ciri ciri hoodie dickies original. Namun, tidak menutup kemungkinan jika produk palsu juga menjual dengan harga yang sama.

4. Ciri Ciri Celana Dickies Original – Tempat Pembelian

Tempat pembelian bisa menjadi ciri ciri celana dickies original yang paling signifikan. Karena, kita harus membeli dari toko resmi atau setidaknya terpercaya. Apalagi di era yang serba digital ini kita bisa membeli secara online melalui toko resminya. Dalam hal ini kalian bisa mengunjungi situs resminya yaitu www.dickies.com.

Selain itu, kita juga bisa membeli dari toko online seperti amazon, walmart, zalando, zalora dan lain sebagainya. Hal yang harus kalian perhatikan adalah bahwa toko sudah terpercaya dan menjual barang asli. Silahkan cek melalui deskripsi maupun ulasan dari pembeli sebelumnya.

5. Kualitas Bahan & Jahitan

Ciri ciri hoodie dan celana dickies original yang terakhir bisa kita periksa dari kualitas bahan dan jahitan. Brand sebesar dickies tentunya terbuat dari bahan yang berkualitas tinggi agar semua produknya awet dan tahan lama. Sementara dari segi jahitan, mereka memiliki standard yang sangat tinggi untuk memastikan jahitan rapi dan kuat.

Kesimpulan

Demikianlah yang dapat admin bagikan seputar Ciri Ciri Hoodie & Celana DICKIES Original Dari Tag, tempat pembelian hingga kualitas bahan. Kesimpulannya, kita harus lebih teliti ketika ingin membeli barang branded yang harganya cukup mahal. Karena, cukup sayang apabila sudah mengeluarkan uang banyak tapi malah dapat barang KW.

Views: 2,425

Populer

Flashblog